Babinsa Beng Bersama Polsek Gianyar Tanam Jagung di Lahan Perhutanan Sosial





Gianyar – Beng, Rabu (9/7/2025) Sebagai bentuk sinergitas lintas sektor dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, Danramil 1616-01/Gianyar, Lettu Inf Bambang Sutikno, bersama Babinsa Kelurahan Beng, Serka I Made Sudanta, turut mendukung pelaksanaan Penanaman Jagung Serentak Kuartal III dan Penanaman Jagung di Lahan Perhutanan Sosial. Kegiatan ini diinisiasi oleh Polsek Gianyar dalam rangka mendukung program Swasembada Pangan Tahun 2025, yang dilaksanakan di lahan milik Polri yang berada di Subak Jro Kuta, Desa Beng, Kelurahan Beng, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar.


Penanaman jagung ini menjadi langkah konkret dalam memanfaatkan lahan tidur agar bernilai produktif dan berkelanjutan demi menjaga ketersediaan pangan. Selain memperkuat kolaborasi antarinstansi, kegiatan ini juga menjadi sarana membangkitkan semangat pertanian berbasis kemitraan dengan masyarakat.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain: Kapolsek Gianyar KOMPOL I Nyoman Sukadana, S.E., Camat Gianyar I Komang Alit Adnyana, SSTP., Lurah Beng I Ketut Aryana, S.H., PPL Kelurahan Beng Apriliani, serta Pekaseh Subak Jro Kuta Dewa Budiarte.


Melalui kegiatan ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian terhadap ketahanan pangan dapat terus tumbuh, sekaligus mendukung pemanfaatan lahan secara optimal guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat.


(Pendim 1616/Gianyar)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama