Lembata – Dalam rangka menjaga keselamatan warga pesisir, Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Serda Salahuddin, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah dan komunikasi sosial (komsos) bersama masyarakat serta para nelayan di Desa Balauring, Kecamatan Omesuri, Kabupaten Lembata, pada Jumat (04/07/2025).
Pada kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan imbauan kepada para nelayan agar lebih waspada terhadap kondisi cuaca buruk yang dapat membahayakan keselamatan saat melaut. Ia mengingatkan pentingnya memperhatikan informasi cuaca dari pihak terkait dan selalu mengutamakan keselamatan dalam setiap aktivitas di laut.
“Kami mengingatkan agar para nelayan tidak memaksakan diri melaut apabila kondisi cuaca tidak bersahabat. Utamakan keselamatan dan tetap berhati-hati,” ujar Serda Salahuddin.
Selain memberikan imbauan terkait keselamatan, Babinsa juga mengajak warga untuk menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan demi terciptanya situasi yang aman dan nyaman bagi seluruh masyarakat. Kegiatan berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar.
(Pendim 1624)