Letkol Armen; Meski Berpisah Raga, Namun Tetap Satu Dalam Jiwa






Klungkung,- Pemerintah Kabupaten Klungkung menggelar acara lepas sambut Dandim 1610/Klungkung dari   Letkol Inf Armen, S. Ag., M. Tr. ( Han )  kepada Letkol Kav Sidik Pramono S.Sos.,M.M.,M.Han yang digelar di Aula Makodim 1610/Klungkung, Kelurahan Semarapura Kaja, Kecamatan Klungkung, Kabupaten Klungkung, Sabtu ( 05/07/25 ).


  Acara tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Klungkung I Made Satria didampingi Wabup Tjokorda Gde Surya Putra, Kapolres Klungkung beserta jajaran Forkopimda, Raja Klungkung Ida Dalem Semaraputra beserta seluruh SKPD kabupaten Klungkung, para ketua dan kepala instansi maupun elemen yang ada di kabupaten Klungkung.


Kegiatan yang berlangsung dalam balutan keakraban dan kebersamaan tersebut diisi dengan pesan dan kesan Letkol Inf  Armen, S. Ag., Mt. Tr ( Han) yang dirangkai dengan perkenalan pejabat baru Letkol Kav Sidik Pramono S.Sos.,M.M.,M.Han, sambutan Bupati Klungkung serta penyerahan cindramata.


Dalam pesan dan kesannya Letkol Inf  Armen, S. Ag., Mt. Tr ( Han) mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati, Kapores, Ida Dalem dan seluruh instasi, elemen dan masyarakat  Klungkung  yang telah menerima dan selalu mendukung berbagai program dan kegiatan Kodim 1610/Klungkung selama dipimpinnya.


Pada kesempatan ini, secara pribadi dan keluarga saya  mohon maaf atas segala kesalahan dan kekurangan selama menjabat, sekaligus malam ini saya mohon doa restu dan undur diri kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati serta seluruh pihak di kabupaten Klungkung ini, semoga di tempat tugas yang baru nanti selalu diberikan keselamatan, kesehatan dan kesuksesan. “ Meskipun kita akan berpisah raga, namun tetaplah satu dalam jiwa “, “terangnya.


Dalam perkenalannya, Dandim 1610/Klungkung Letkol Kav Sidik Pramono S.Sos.,M.M.,M.Han berharap kehadirannya dapat diterima baik di Kabupaten Klungkung.


Sebagai orang baru dirinya juga berharap dalam pelaksanaan tugasnya kedepan akan mendapat respon, dukungan maupun arahan dari semua pihak. Apa yang sudah dibangun oleh Letkol Armen akan terus saya lanjutkan dan seoptimal mungkin saya akan memberikan karya terbaik dalam pengabdian saya di Kabupaten Klungkung ini,”imbuhnya.


Sementara itu, dalam sambutannya Bupati Klungkung I Made Satria menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Letkol Inf  Armen, S. Ag., Mt. Tr ( Han)  atas dedikasi serta pengabdiannya di Kabupaten Klungkung selama ini.


Atas nama pribadi dan mewakili pemerintah serta masyarakat Klungkung, kami mengucapkan selamat menjalankan tugas di tempat yang baru, semoga selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa dan diberikan kesuksesan,”ucapnya.


Kepada Dandim 1610/Klungkung yang baru Letkol Kav Sidik Pramono S.Sos.,M.M.,M.Han, saya ucapkan selamat datang dan bertugas di Kabupaten Klungkung. Semoga kedepan silahturahmi, sinergitas dan komunikasi yang telah terbina dengan baik selama ini semakin meningkat demi mewujudkan keamanan dan stabilitas serta kemajuan dan kesejahteraan Kabupaten Klungkung,”tutupnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).



Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama