Gianyar – Tegal Tugu, Sabtu (5/7/2025) Dalam rangka menjaga kelancaran dan keamanan prosesi upacara adat, Babinsa Desa Tegal Tugu, Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu I Made Sukajaya bersama Bhabinkamtibmas Aiptu Gusti Ngurah Agung Gede Raka dan Pecalang Desa Adat Tegal Tugu melaksanakan pengamanan dan pengawalan kegiatan Upacara Pitra Yadnya/Ngaben di wilayah binaan.
Upacara Ngaben tersebut dilaksanakan untuk almarhum I Wayan Tegug, laki-laki, beragama Hindu, usia 82 tahun, warga Banjar Pratama Mandala, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Prosesi dilakukan dengan menggunakan sarana Joli dan Lembu, yang diikuti oleh kurang lebih 250 orang warga dari lingkungan sekitar.
Rangkaian kegiatan dimulai dari rumah duka di Banjar Pratama Mandala, menuju Setra/Kuburan Desa Adat Tegal Tugu, dengan pengamanan jalur oleh aparat gabungan guna mengantisipasi potensi gangguan lalu lintas dan menjaga ketertiban umum.
Babinsa Sertu I Made Sukajaya menyampaikan bahwa kehadirannya di tengah-tengah masyarakat yang melaksanakan upacara adat merupakan wujud komitmen TNI dalam mendukung kegiatan tradisi Adat dan Keagamaan serta menjaga stabilitas keamanan di wilayah. “Kami hadir untuk memastikan prosesi berjalan aman, tertib, dan lancar, serta memberikan rasa nyaman kepada seluruh warga yang mengikuti upacara,” ungkapnya.
(Pendim 1616/Gianyar)