Lombok Timur – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan (Hanpangan) di wilayah binaannya, Babinsa Desa Jurit Baru, Serka Hirman Jauhadi dari Koramil 1615-05/Masbagik, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian kepada petani setempat. Kegiatan ini berlangsung di Dusun Banok, Desa Jurit Baru, Kecamatan Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, pada Sabtu (05/07/2025).
Pendampingan dilakukan di lahan milik Amak Ropiudin, salah satu anggota Kelompok Tani Kebon Baru Dwika, yang memiliki luas tanam sekitar 35 are. Adapun jenis bibit padi yang ditanam adalah varietas Impari, yang dikenal tahan terhadap berbagai hama dan memiliki hasil produksi yang cukup tinggi.
Dalam kegiatan tersebut, Serka Hirman Jauhadi tidak hanya memberikan motivasi kepada petani, tetapi juga membantu dalam proses pengolahan lahan serta memberikan masukan tentang teknik budidaya padi yang baik dan berkelanjutan. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen TNI dalam mendukung ketahanan pangan nasional melalui peran aktif Babinsa di lapangan.
“Kami hadir untuk memberikan semangat dan membantu petani dalam proses pertanian agar hasil yang didapatkan maksimal. Ini juga bentuk nyata dukungan kami terhadap swasembada pangan,” ujar Serka Hirman Jauhadi di sela-sela kegiatan.
Diharapkan dengan adanya pendampingan dari Babinsa, para petani di wilayah Desa Jurit Baru semakin termotivasi dan produktif dalam mengelola lahan pertanian, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekaligus memperkuat ketahanan pangan di daerah.