Peduli Sesama, Kodim 1606/Mataram Salurkan Daging Kurban hingga ke Anak Yatim

 


Mataram, NTB — Memperingati Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram menggelar kegiatan pemotongan hewan kurban di halaman depan Makodim, Jln. Pejanggik No.7, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Jum'at siang (6/6/2025).



Suasana penuh khidmat dan kekeluargaan menyelimuti kegiatan yang sarat makna spiritual dan sosial ini.



Sebanyak dua ekor sapi disembelih dalam momen ini, dan dagingnya didistribusikan kepada para anggota Kodim, perwakilan dari tiap Komando Rayon Militer (Koramil), serta staf yang hadir. Pembagian dilakukan secara simbolis oleh Komandan Koramil (Danramil) dan dua anggota perwakilan dari setiap Koramil, sebagai bentuk kebersamaan dalam semangat kurban.



Selain itu, salah satu perwakilan anggota Kodim 1606/Mataram juga menyerahkan langsung daging kurban kepada anak yatim, sebagai bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan di hari raya kurban.



Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1606/Mataram, Letkol Inf. Supriadi, S.H., M.M., yang hadir langsung dalam kegiatan ini menyampaikan bahwa pemotongan hewan kurban bukan hanya sebatas tradisi, tetapi merupakan wujud nyata kepedulian dan semangat gotong royong dalam lingkungan TNI AD.



“Pemotongan hewan kurban ini bukan sekadar rutinitas tahunan, tetapi merupakan bentuk kepedulian sosial dan semangat kebersamaan di lingkungan Kodim 1606/Mataram. Semoga apa yang kita laksanakan hari ini membawa berkah, mempererat tali silaturahmi, dan memperkuat jiwa korsa serta pengabdian kita kepada bangsa dan negara,” ungkap, Letkol Inf. Supriadi, S.H., M.M.



Selain Kasdim, kegiatan ini turut dihadiri para Perwira Staf seperti Pasi Opsdim, Pasi Persdim, Pasi Logdim, serta perwakilan dari seluruh Koramil dan staf.



Rangkaian kegiatan berlangsung tertib dan lancar, mencerminkan soliditas dan kekompakan seluruh personel Kodim 1606/Mataram. Perayaan Idul Adha tahun ini bukan hanya menjadi ajang berbagi, tetapi juga memperkuat rasa persaudaraan dan nilai pengorbanan yang menjadi fondasi moral prajurit TNI. (Pendim 1606)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama