Penghormatan Terakhir untuk Pahlawan: Babinsa Koramil Camplong Turut Menghantar Kepergian


 

NTT-KUPANG, — Suasana haru menyelimuti rumah duka di RT 31/RW 12, Kelurahan Naibonat, Kecamatan Kupang Timur, saat satu regu Babinsa dari Koramil 1604-02/Camplong memberikan penghormatan terakhir kepada Almarhum Sersan Mayor Pur Manuel Bau Tia. Upacara militer ini dipimpin langsung oleh Serka Dedy Antoni, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas pengabdian serta jasa-jasa almarhum semasa berdinas. Senin (26/05/2025).


Almarhum Sersan Mayor Pur Manuel Bau Tia menghembuskan napas terakhir di RSUD Naibonat pada Sabtu, 24 Mei 2025 pukul 01.30 Wita karena sakit. Jenazah dimakamkan secara militer di TPU Naibonat pada Senin, 26 Mei 2025 pukul 18.30 Wita, disaksikan oleh keluarga, kerabat, serta rekan-rekan prajurit yang pernah berdinas bersama beliau.


Danramil 1604-02/Camplong, Kapten Inf Lalu Yuli Ibnu Fafri, menyampaikan belasungkawa mendalam atas kepergian salah satu prajurit senior tersebut. "Almarhum adalah sosok teladan yang telah banyak berjasa dalam membina dan membimbing generasi muda TNI di wilayah kami. Kehilangan ini bukan hanya duka bagi keluarga besar almarhum, tapi juga bagi kami di Koramil 02 Camplong," ujarnya.


Dalam upacara penghormatan ini, turut hadir 12 anggota Babinsa lainnya dari Koramil Camplong, antara lain Serka Jose Ribeiro, Serka Jerimot Tamelan, Serka Kanisius Raga, hingga Serda Ridnan Fangidae. Kehadiran mereka menunjukkan rasa hormat dan solidaritas atas kepergian rekan seperjuangan mereka yang telah menunaikan tugas terakhirnya dengan penuh kehormatan. (Pendim1604/Kupang)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama