Babinsa Semarapura Kaja Himbau Warga Jangan Malas Datang Ke Posyandu


 

Klungkung,- Sejumlah 22 orang Balita kembali mendapat pelayanan kesehatan yang digelar Pemerintah Kelurahan Semarapura Kaja melalui kegiatan Pos Pelayanan Terpadu ( Posyandu ), Selasa ( 20/05/25 ).


Kegiatan Posyandu ini digelar di Balai Banjar Lingkungan Besang Kawan Kelurahan Semarapura Kaja yang dihadiri oleh Kader Posyandu dan Staf Kelurahan serta mendapat pendampingan dari Babinsa Semarapura Kaja Serka Wayan Wardana.


Saat ditemui, Serka Wayan Wardana menerangkan untuk kegiatan yang dilaksanakan dalam Posyandu Balita kali ini meliputi pemeriksaan kesehatan rutin, pengecekan tumbuh kembang anak meliputi penimbangan, pengukuran tinggi badan dan lingkar kepala yang dirangkai dengan pemberian asupan gizi.


Menurut Babinsa jajaran Koramil 1610-01/Klungkung ini, Posyandu memiliki manfaat yang besar bagi kualitas kesehatan Balita. Dirinya juga berharap kita semua berkomitmen untuk mendukung Posyandu,”jelasnya.


Ketika kegiatan Posyandu sudah dijalankan dengan baik, maka partisipasi dan peran aktif masyarakat akan menjadi kunci penting dalam mengoptimalkan pencapaian tujuan dan sasaran keberadaan Posyandu, salah satunya dalam upaya mencegah kasus stunting pada anak,”katanya.


Jadi, yuk jangan malas untuk datang ke Posyandu. Ingat bangsa yang kuat didasari dengan masyarakat yang sehat, dimana hal tersebut dimulai dari anak-anak Indonesia yang sehat dan kuat,”tegas Serka Wayan. ( pendim 1610/Klungkung ).

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama