Babinsa Desa Penglumbaran Gelar Komsos Bersama Warga Binaan


 

Bangli – Babinsa Desa Penglumbaran Koramil 1626-02/Susut Kodim 1626/Bangli, Serda I Wayan Mahendra, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) bersama warga binaannya di Banjar Mancingan, Desa Penglumbaran, Kecamatan Susut, Kabupaten Bangli. Minggu (18/05/25)


Kegiatan komsos ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan sinergitas antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. Dalam pertemuan tersebut, Serda I Wayan Mahendra menyampaikan pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam membangun desa.


Ditempat terpisah Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara S.H., M.I.P., mengatakan "Kegiatan komsos ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, guna mengetahui setiap perkembangan situasi wilayah binaan," ujar Dandim.


Warga setempat menyambut baik kehadiran Babinsa dan berharap komunikasi serta kerja sama yang terjalin dapat terus ditingkatkan untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis.

(Pendim 1626/Bangli)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama