NTT-Sumba Timur.Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 01/Lewa Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Hendrik Hapu, terjun langsung ke sawah mendampingi para petani di Kelurahan Lewa Paku. Kegiatan ini dilakukan dalam proses pengolahan lahan dengan menggunakan alat mesin pertanian (alsintan) berupa traktor tangan.pada Selasa (08/07/2025)
Kehadiran Babinsa tidak hanya sebagai bentuk pendampingan, tetapi juga untuk memberikan semangat dan motivasi kepada petani agar tetap produktif meski menghadapi tantangan musim atau cuaca. Dengan menggunakan traktor, proses bajak sawah menjadi lebih cepat dan efisien.
Pratu Hendrik menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam bidang pertanian merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dan wujud nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat. "Kami siap membantu masyarakat, khususnya petani, dalam mendukung program swasembada pangan," ujarnya di sela kegiatan.
Para petani menyambut baik kehadiran Babinsa dan mengaku terbantu dengan pendampingan tersebut. Mereka berharap kerja sama antara TNI dan petani dapat terus berlanjut, sehingga produktivitas pertanian di wilayah Lewa semakin meningkat.
Melalui kegiatan ini, TNI terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pembangunan di sektor pertanian serta memperkuat kemanunggalan TNI dan rakyat.
(Pendim 1601 ST)