Arashnews.com -Belu - Pos Dafala manfaatkan lahan kosong di seputaran pos, menanam sayuran dan hasil panennya di bagikan ke masyarakat di Desa Dafala Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu. Minggu (11/05/2025).
Danpos Dafala Sertu Surya Prasetya mengungkapkan bahwa Pos Dafala dengan keterbatasan telah berupaya untuk menciptakan hal baru yang dapat di bagikan kepada masyarakat, salah satunya dengan memanfaatkan lahan kosong sekitar pos menjadi lahan produktif pertanian. Dan hasilnya kini telah tumbuh subur beragam sayuran di mulai dari sawi, kangkung, daun bawang, kacang panjang, mentimun, ubi hingga terung.
Kegiatan panen sayur Pos Dafala ini dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi dan percontohan kepada masyarakat agar bisa memanfaatkan lahan kosong di pekarangan rumah menjadi bermanfaat seperti kebun sayur sayuran. "Lahan disamping Pos yang dimanfaatkan oleh anggota dapat meningkatkan ketahanan pangan baik untuk kami sendiri maupun masyarakat yang berada di sekitar", tambah Danpos.
Dengan hasil bumi yang ada, Sertu Surya bersama anggota membagikannya kepada warga sekitar Pos di Dusun Dubasa, Desa Dafala. Diantaranya kepada Pak Bona dan Jhon yang sangat senang dan berterima kasih kepada anggota Pos Dafala karena telah membagikan hasil panen berupa sawi dan kangkung kepada masyarakat.
KERJA TUNTAS DI TAPAL BATAS
LAKSANAKAN TUGAS DENGAN TULUS DAN IKHLAS
GARUDA BERHASIL