Babinsa Tembalae Kawal Distribusi LPG Bersubsidi

 




Dompu-NTB. Babinsa Desa Tembalae, Serda Idris dari Koramil 1614-03/Hu’u, melaksanakan kegiatan monitoring distribusi gas LPG bersubsidi bersama warga binaan di Dusun Rasabou, Desa Tembalae, Kecamatan Pajo, Kabupaten Dompu. Minggu (25/05/2025).


Monitoring ini dilakukan untuk memastikan pendistribusian gas LPG bersubsidi tepat sasaran serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat penerima manfaat. Babinsa juga turut berkoordinasi dengan warga dan pihak terkait guna mengawasi kelancaran distribusi di lapangan.


“Pengawasan terhadap distribusi gas LPG merupakan langkah penting untuk mencegah penyelewengan dan memastikan bahwa bantuan pemerintah ini benar-benar diterima oleh warga yang berhak,” ujar Serda Idris.


Ia menambahkan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari peran Babinsa dalam mendukung program pemerintah serta menjaga stabilitas dan ketertiban di tengah masyarakat.


“Babinsa akan terus berupaya hadir dan terlibat langsung dalam berbagai kegiatan masyarakat guna memastikan kesejahteraan warga binaan dapat terjaga,” pungkasnya.


Pendim 1614/Dompu.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama