Flotim - Babinsa Koramil 1624-05/Solor Sertu Edison dan Praka Kadek Putra melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan lapangan sepak bola, bertempat di Desa Lemanu, Kecamatan Solor Selatan, Kabupaten Flores Timur. Selasa (13/05/2025).
Karya bakti ini juga berfungsi sebagai sarana untuk memupuk rasa kebersamaan dan kerukunan antara Babinsa dan warga binaan sehingga terjalin dengan baik.
Dikatakan Sertu Edison pelaksanaan karya bakti anggota Koramil bersama masyarakat dengan sasaran pembersihan semak belukar di sekitar lapangan.
"Kegiatan ini sebagai upaya Babinsa dalam mendukung kebersihan dan pengembangan fasilitas olahraga di wilayah binaan," ujarnya.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk mendorong semangat warga binaan agar lebih aktif dalam setiap kegiatan kerja bakti serta sebagai upaya bersama untuk mewujudkan kebersamaan.
"Kegiatan ini penting untuk menanamkan rasa kepedulian terhadap kegotong-royongan dalam kegiatan positif," pungkas Sertu Edison.
(Pendim 1624)