Sinergi TNI, Polri, dan Mitra TN Tambora Amankan Hutan dari Pembalakan Liar






Tambora–Bima, Selasa 01 Juli 2025. Dalam rangka memperkuat upaya perlindungan kawasan konservasi, anggota Posramil Tambora dan Posramil Sanggar Koramil 1608-05/Donggo yang dipimpin oleh Sertu David bersama tim gabungan dari TN Tambora, Polri, dan mitra konservasi, melaksanakan patroli terpadu di kawasan Taman Nasional Tambora, khususnya di area/gret 678 Labu Bili, Desa Oi Katupa, Kecamatan Tambora, Kabupaten Bima.


Kegiatan ini diawali dengan apel pengecekan personel di Resort TN Tambora, Desa Piong, Kecamatan Sanggar, yang dipimpin langsung oleh Ketua Tim Patroli, Bapak Yoga Ariwibowo, S.H. Setelah apel, tim bergerak menelusuri jalur agro kayu putih menuju titik sasaran yang telah ditentukan dalam upaya memantau serta membatasi aktivitas ilegal seperti pembalakan liar, perburuan satwa, dan potensi kebakaran hutan.


Tim yang terdiri dari 16 personel tersebut melakukan pemantauan intensif untuk memastikan tidak adanya pembukaan lahan atau penebangan pohon baru yang mengancam kelestarian kawasan hutan. Kehadiran gabungan TNI, Polri, dan mitra konservasi ini diharapkan memberikan efek jera dan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kelestarian alam.


Patroli ini akan berlangsung hingga 9 Juli 2025 mendatang sebagai langkah strategis dan preventif mencegah kerusakan hutan. Tim patroli kembali dengan aman ke Resort TN Tambora di Desa Piong pada sore hari. Kegiatan berjalan dengan lancar dan menjadi bukti nyata kolaborasi lintas sektor dalam menjaga warisan alam Tambora untuk generasi mendatang.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama