Babinsa Mutis Laksanakan Pengecekan Jalan Longsor di Dusun Oelmuke, Desa Tasinifu

arashnews.com NTT  -  NTT-KEFAMENANU., Sabtu, 22 ,Maret , 2025, Mutis, Timor Tengah Utara - Pada hari ini, Babinsa Mutis, Kopka Miguel A. Br, melaksanakan kegiatan pengecekan jalan longsor yang terjadi di Dusun Oelmuke, Desa Tasinifu, Kecamatan Mutis, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU).


Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan kondisi jalan dan memberikan arahan kepada masyarakat sekitar mengenai potensi bahaya longsor yang mengancam keselamatan. Selain itu, Babinsa juga mengingatkan warga untuk lebih berhati-hati saat melintasi jalur tersebut, mengingat kondisi jalan yang licin sehingga dapat membahayakan pengendara maupun pejalan kaki.


Pengecekan berjalan dengan lancar dan aman, serta Babinsa memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya kewaspadaan di lokasi longsor. Langkah ini diharapkan dapat meminimalisir potensi kecelakaan dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan di area rawan bencana.

( PENDIM 1618/ TTU )

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama