Serda Muhtar Babinsa Kel. Penatoi Koramil 01/Rasanae Memonitor Pelaksanaan Ibadah Sholat Idul Fitri 1446 H/2025 M



Arashnews.com Bima, 31 Maret 2025 – Dalam rangka memastikan kelancaran pelaksanaan ibadah Sholat Idul Fitri 1446 H/2025 M, Serda Muhtar selaku Babinsa Kelurahan Penatoi, Koramil 01/Rasanae, turut hadir dan memonitor kegiatan yang berlangsung di Lapangan Walikota Bima, Jalan Sukarno Hatta, Kelurahan Penatoi, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Ibadah yang dimulai sejak pukul 07.18 WITA tersebut dihadiri sekitar 1000 jamaah dari berbagai lapisan masyarakat, serta diimami oleh Ustadz H. Abdul Latif M. Saleh, S.Pd.I dan khotbah disampaikan oleh Ustadz Abdul Hamid, S.Pd.I.


Pelaksanaan Sholat Idul Fitri ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE beserta ibu, Danramil 01 Rasanae Kapten Inf Seninot Sribakti, Kepala Kemenag Kota Bima H. Mansur, S.Ag, serta beberapa anggota DPRD dari Partai PKS dan Partai Demokrat. Selain itu, tokoh agama, tokoh masyarakat, Babinsa, serta Bhabinkamtibmas turut serta dalam kegiatan tersebut guna memastikan jalannya ibadah berlangsung dengan aman dan tertib.


Rangkaian kegiatan dimulai dengan penyampaian penerimaan dan penyaluran zakat fitrah, disusul sambutan Walikota Bima yang mengajak masyarakat untuk menjadikan Idul Fitri sebagai momen mempererat persaudaraan dan meningkatkan ketakwaan. Setelah pelaksanaan sholat dan khutbah yang berlangsung khidmat, kegiatan ditutup dengan doa bersama. Seluruh rangkaian acara berjalan dengan aman, lancar, dan tertib, mencerminkan semangat kebersamaan dan kedamaian di tengah masyarakat Kota Bima.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama